Itulah Saudariku, Tiada Malam Tanpa Bermunajat
Suatu ketika datanglah seseorang kepada Ja’far bin Muhammad rahimahullahu mengeluh akan kemiskinan. Tak berpanjang kata, Ja’far bin Muhammad rahimahullahu mengumandangkan sebuah syair,
فَلا تَجزَع وَإِن أَعسَرتَ يَوماً
فَقَد أَيسَرتَ في الزَمَنِ الطَويلِ
وَلا تَيأَس فَإِنَّ اليَأسَ كُفرٌ
لَعَلَّ اللَهَ يُغني عَن قَليلِ
وَلا تَظنُن بِرَبِّكَ ظَنَّ سَوءٍ
فَإِنَّ اللَهَ أَولى بِالجَميلِ
“Janganlah cemas ketika suatu hari engkau mengalami kesulitan, karena betapa banyak hari-hari bahagiamu sebelumnya. Jangan berputus asa, karena hal tersebut adalah bentuk kekufuran. Semoga Allah menjadikanmu rida dengan yang sedikit. Jangan berprasangka buruk sedikitpun kepada Rabbmu. Karena Allah lah sebaik-baik Dzat yang memberikan pertolongan.”
Laki-laki tersebut pun berkomentar,
“Sungguh tidak ada lagi perasaan sempit yang sempat menggelayutiku tadi.”
Disusun & Dipublikasikan Oleh Tim Ilmiah Elfadis
Rabu, 17 Jumadil Awwal 1443 H / 22 Desember 2021
Follow dan support akun kami :
🌏 Web : https://lorongfaradisa.or.id/
: http://syafiqrizabasalamah.com/
🖥 Youtube : https://www.youtube.com/LorongFaradisa
🌐 Telegram : https://t.me/lorongfaradisaofficial
📱 Instagram : https://www.instagram.com/elfadis__/
📘 Facebook : https://www.facebook.com/lorongfaradisa
___
Share agar lebih bermanfaat